-->

Cara Melakukan Tendangan Penalti Fifa Online3


Dalam artikel kali ini saya mau memberi sedikit cara bagi pemain setia Fifa online3, karena masih banyak orang yang belum tahu bagaimana caranya melakukan tendangan penalti di Fifa Online3 ini, seperti yang kita ketahui Fifa Online kemarin melakukan Perombakan besar-besaran yang membuat hampir seluruh berubah di dalam permainan ini.

Dengan diadakannya perombakan para pemainpun jadi tidak mengetahui bagaimana caranya melakukan tendangan penalti di game online ini, bukan Cuma menjadi penendang penalti saja tetapi menjadi kiper juga menjadi sulit sejak dilakukan perubahan kemarin.

Untuk itu saya akan memberikan caranya menendang penalti sekaligus menberikan cara agar menjadi Kiper.

Banyak orang ketika melakukan penalti tendangannya sangat kuat padahal dia hanya menendang pelan saja, jadi apa masalahnya…??

Cara Melakukan Tendangan Penalti Fifa Online3

Pertama anda bisa lihat radar kekuatan tendangan di depan kita yang selalu bergerak saat hendak mau menendangn nah di situ ada pilihan warna mulai dari Merah di sebelah Kiri lalu kuning, orange,Hijau,Orang,Kuning,Merah kembali.

Untuk menendang pas/ tidak kuat anda bisa tekan D untuk menendang saat garis radar berada di Bagian Warna Hijau, mengapa harus hijau kenapa rupanya kalau di warna lain..?

Warna hijau adalah warna yang pas untuk menendang karena di warna ini sudah netral dan tidak mau Terlalu kuat.

Warna Lain: Merah, Kuning, Orange adalah warna yang memiliki sifat keras dan saat kita arahkan di warna ini maka tendangan akan terlalu kuat bahkan sangkin kuatnya pemain anda yang ingin menendang bisa terpleset kedepan.

Trik Melakukannya:

Paskan Arah di Warna Hijau Lalu Tekan D Setelah itu tekan Arah Panah/ arah anda bermain.

Dalam melakukannya tidak boleh terbalik anda harus tekan D pertama, lalu tekan arah. Kalau anda terbalik melakukannya maka tidak akan berhasil, bedah dengan fifa online sebelum perubahan yan pertama tekan arah lalu tekan D.

NB: Agar Sulit di tebak anda bisa ikuti cara saya Tekan D di arah hijau lalu setelah itu tekan arah Atas+Kanan kalau mau ke kanan.

Atau Tekan D di arah Hijau lalu setelah itu tekan arah Atas+Kiri kalau mau ke kiri.

Cara ini sangat bagus untuk penalti agar lawan anda yang sudah tahu cara penalti sulit untuk menebak karena bola akan ke sudut dan sulit untuk di tangkap kiper.

Cara Menjadi Kiper Saat Penalti

Cara menjadi kiper sekarang ini di Fifa Online3 juga sudah berbedah bila di bandingkan dengan Fifa online sebelum perubahan, untuk itu mari simak bagaimana caranya.

Untuk menjadi kiper anda bisa tekan Ctrl lalu tekan arah maka kiper anda akan bergerak saat pemain menendang bola@ jangan terlambat melakukannya ya, kalau terlambat maka itu salah anda sendiri.

Perbedaan kiper sekarang dengan yang dulu adalah kalau yang dulu kita tekan Arah saja maka kiper akan bergerak saat pemain lain menendang, kalau sekarang jika anda tekan arah saja maka kiper tidak akan bergerak saat pemain lain sudah menendang aliasnya diam saja, Maka untuk itu sekarang ini jadi kiper harus Tekan CTRL+Arah yang anda Pilih.

Sekian yang dapat saya sampaikan, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi para pemain fifa online3, selamat membaca artikel menarik lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel